Welcome to Cinta Laura KIEHL'S Lifestyle

"Welcome to Cinta Laura KIEHL'S Lifestyle!"

This blog will provide you with the most up to date information about me. Ranging from daily routines, activities and events I am involved in, you name it! It's all here. To all the loverz out there, this is for you! I truly hope this blog will help you all feel closer to me.

Love always...xx

Cinta Laura Kiehl

Minggu, 08 April 2012

"CINTA LAURA MEMILIH BERKARIER DI AMERIKA SERIKAT"



Setelah setahun menimba ilmu di Columbia University - USA, Cinta Laura berbagi cerita dengan "Nyata". Seperti apa pengalamannya?

Masih ingat artis remaja yang terkenal dengan bahasa campuran Inggris - Indonesia? Meski fasih berbahasa Indonesia, cara bicaranya masih kental dengan logat asing. Ya siapa lagi kalo bukan Cinta Laura Kiehl.

Di puncak kariernya di Indonesia, blasteran Indonesia - Jerman itu memilih melanjutkan kuliah di Columbia University, New York - Amerika Serikat. Di sana bintang film Oh Baby itu mengambil dua jurusan sekaligus, yakni Political Science dan Psychology.

Setelah hampir setahun di New York, Cinta berbagi kabar dengan "Nyata". "I'm very happy here in New York!" Begitu kalimat pertama dalam email yang di kirim Cinta.
Selanjutnya Cinta bercerita batapa menyenangkan kota "Big Apple" itu. "Di sini serba bersih dan teratur. Terutama transportasi publiknya, sangat nyaman dan murah," ungkap Cinta.

Tahun pertama Ia kuliah, Cinta harus tinggal di kamar asrama kampus yang luasnya hanya 4x2 meter persegi. Awalnya Cinta merasa berat tapi lama-lama terbiasa.
"Aku juga harus berbagi dua kamar mandi untuk delapan orang," sambungnya.

Herdiana, mama Cinta, yang awalnya khawatir meninggalkan putrinya di sana, akhirnya bisa bernapas lega karena Cinta justru merasa enjoy.

Awal kuliah di Columbia University, gadis kelahiran Jerman, 17 Agustus 1993 itu tak tahan harus bekerja keras setiap hari.
"Aku harus ngerjain tugas dan belajar sampai tengah malam karena selalu ada ujian," keluhnya. Namun, belakangan ia mulai terbiasa dan nyaman dengan semua itu.

"Dia sering cerita happy banget bisa kuliah dan hidup di Amerika Serikat. Setelah lulus kuliah, sepertinya Cinta tetep pengen di sana, entah berkarier sebagai artis atau orang biasa," kata Herdiana, Ibunda Cinta saat di temui "Nyata".

Namun, Cinta sendiri mengungkapkan, prioritasnya saat ini pendidikan. Setelah mendapatkan gelar S1 di Columbia University, Ia akan meneruskan pendidikan S2 ke Harvard University dan mengambil jurusan Hukum. "Seperti Presiden Obama," ujar Cinta.

Meski begitu, Cinta tidak melupakan karier yang telah Ia rintis di dunia entertainment. Setiap ada waktu luang atau liburan, Cinta ikut casting film Hollywood. Pernah suatu kali Cinta ikut casting film "Les Miserables", namun harus kalah dengan Amanda Seyfried.

Belajar dari itu, Cinta merasa kualitas aktingnya untuk standar Hollywood masih sangat kurang. Maka di samping kuliah, ia belajar di sebuah sekolah akting di New York.

Sumber: "Tabloid Nyata"


********** ((())) **********

2 komentar: